KONSEP ILMU PENGETAHUAN : KONSEP, PRINSIP, HUKUM, POSTULAT, DAN ASUMSI

Ilmu Pengetahuan

A.Aziz Alimul Hidayat (2010) berkata di dalam “Metode Penelitian Kesehatan; Paradigma Kuantitatif” :
     Dalam filsafat ilmu, telah dijelaskan bahwa sebenarnya ilmu pengetahuan terbentuk dari enam struktur, menurut Van Persen (1985) dalam Supriyanto (2008) menyatakan enam struktur tersebut adalah teori, konsep, hukum, prinsip, postulat dan asumsi. 






  1. Teori dibangun dari beberapa konsep yang memiliki sifat keumuman yang tinggi, dimana teori merupakan sebuah pengetahuan ilmiah yang menjelaskan mengenai faktor tertentu dari disiplin keilmuan, yang bersifat utuh, konsisten, universal, dan keberadaannya tidak absolut (pragmatis) artinya tidak selamanya benar. Teori juga bisa berupa hal yang abstrak uraian deskriptif, kumpulan konsep, serta dapat berupa set aturan yang berisi penjabaran empiris, penjelasan hubungan antar variabel yang menyusun dan model atau interpretasi dari sesuatu yang abstrak dalam kehidupan.
  1. Konsep merupakan unsur pengetahuan yang dapat digunakan untuk menggambarkan secara abstrak suatu fenomena sosial maupun alam. Konsep tersebut dapat dinyatakan dalam lambang, kata – kata atau symbol.
  1. Hukum merupakan unsur pengetahuan yang memiliki arti sebuah pernyataan yang menjelaskan hubungan dua variabel atau lebih dalam sebab akibat.
  1. Prinsip merupakan pernyataan yang bersifat umum dan benar untuk sekelompok gejala tertentu yang dapat menjelaskan kejadian yang terjadi.
  1. Postulat merupakan asumsi dasar yang kebenarannya dapat kita terima tanpa ada sebuah pembuktian
  1. Asumsi merupakan pernyataan yang kebenarannya secara empiris dapat diuji.

Dari keenam struktur tersebut dapat membentuk sebuah ilmu pengetahuan, namun yang sering kita gunakan dalam amembangun sebuah pengetahuan dalam penelitian adalah membangun konsep atau dikenal sebuah proses konseptualisasi, yang pada umumnya kita merasakan kesulitan.

(Hal. 3)


Gambar 1. Konsep Ilmu Pengetahuan, by IMU
_____________________________________________________________________

Referensi: 
Judul Buku: Metode Penelitian Kesehatan, Paradigma Kuantitatif
Penulis : A. Aziz Alimul Hidayat
Penerbit: Health Books Publishing, Surabaya, Cetakan pertama, November 2010