Halaman

Komplikasi Sirosis Hepatis

Hati sehat dan Hati sirosis
Soal: 
Seorang laki-laki berumur 70 tahun datang ke tempat praktik dokter umum dengan keluhan muntah darah sebanyak 1/2 (setengah) gelas (100 ml) dua jam yang lalu.
Setelah itu, pasien mengaku tidak pernah mengalami keluhan yang sama. Namun pada pasien ditemukan mata kuning, dan keluhan rambut mudah rontok. Riwayat sakit kuning si pasien tidak ada.
Pada pemeriksaan fisik, tekanan darah 120/80 mmHg, nadi 82 kali/menit, frekuensi napas 24 kali/ menit, dan temperatur 37,6 derajad C. Pada pemeriksaan juga ditemukan ada konjungtiva sklera subikterik, genikomastia, lien schueffner II, spider naevi, pekak sisi meningkat, disertai pekak pindah dan palmar eritem. Jadi penyebab keluhan (: muntah darah) pada pasien ini adalah...
a. Pecahnya gastritis
b. Pecahnya varises oesophagus
c. Pecahnya ulkus peptikum
d. Gastritis kronik
e. Kelainan darah

Pembahasan:
Pada pasien ditemukan beberapa manifestasi sirosis hepatis, yaitu: 
- Spider naevi/ spiderangiomata/ spider telangiektasi, suatu lesi vaskuler yang dikelilingi vena-vena kecil. 
- Palmar eritem, warna merah saga pada thenar dan hiphothenar telapak tangan. 
- Ginekomastia, proliferasi benigna jaringan glandulan mamae laki-laki. 
- Hepatomegali,
- Asites, penimbunan cairan pada rongga peritoneum akibat hiertensi porta dan hipoalbuminemia. 
-Fetor hepatikum, bau khas pada pasien sirosis yang disebabkan peningkatan dimetil sulfid. 
-Ikterus pada kulit, dan membran mukosa. Jika bilirubin 2-3 mb/dl tidak terlihat. Warna urin seperti teh. 
- Manifestasi lain dari hipertensi porta adalah caput medusa dan varises oesophagus. Pecahnya varises oesophagus menimbulkan perdarahan pada 20-40 % pasien sirosis. Tiap tahunnya, 5-15 % penderita sirosis mengalami varises oesophagus. 

Penyakit lain dapat menimbulkan muntah darah, tetapi tidak disertai manifestasi klinis khas untuk sirosis hepatis. 

JAWABAN: B. (Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam Jilid I, edisi 4, hal: 444-445; Harrison's Prinsiples of Internal Mmedicine, 17th edition, hal. 1976-1977)

Images:

Asites

Gynecomastia

hepatomegali

Palmar eritem

Spider naevi

Ikterus

Spider Naevi

Varises Oesophagus

3 komentar:

Terima kasih telah membaca artikel kami. Silahkan berkomentar dengan sopan.